Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Kenapa Ada Orang Mati Muda ?

Debu tanah's picture

Beberapa minggu yang lalu ada seorang gadis yang masih keluarga istri saya yang mati muda pada usia 27 tahun. Gadis ini cantik, lulusan salah satu Universitas Negeri di Bandung. Dia meninggal karena penyakit gagal ginjal, ia meninggalkan ibunya yang sekarang berdukacita teramat dalam.

Kita tidak mengerti, kenapa ya Tuhan mengambil dia begitu cepat? Pada waktu dia sakit dan sekarat, dia berkata kepada ibunya:  

“Tuhan itu baik ya ma, tapi kenapa Dia tidak menyembuhkan aku?”   

 

Adakah jawaban Alkitab untuk pertayaan ini? Dalam Alkitab ternyata banyak juga orang-orang yang mati muda, antara lain: Habel, Rahel, Simson, Onan bin Yehuda, Yonathan bin Saul, Asael adik Yoab dan Absalom bin Daud. Kenapa mereka mati muda? 

1.     Habel

Habel mati muda karena dibunuh Kain abangnya karena iri kepadanya. 

Kejadian

4:3 Setelah beberapa waktu lamanya, maka Kain mempersembahkan sebagian dari hasil tanah itu kepada TUHAN sebagai korban persembahan;

4:4 Habel juga mempersembahkan korban persembahan dari anak sulung kambing dombanya, yakni lemak-lemaknya; maka TUHAN mengindahkan Habel dan korban persembahannya itu,

4:5 tetapi Kain dan korban persembahannya tidak diindahkan-Nya. Lalu hati Kain menjadi sangat panas, dan mukanya muram.

4:6 Firman TUHAN kepada Kain: "Mengapa hatimu panas dan mukamu muram?

4:7 Apakah mukamu tidak akan berseri, jika engkau berbuat baik? Tetapi jika engkau tidak berbuat baik, dosa sudah mengintip di depan pintu; ia sangat menggoda engkau, tetapi engkau harus berkuasa atasnya."

4:8 Kata Kain kepada Habel, adiknya: "Marilah kita pergi ke padang." Ketika mereka ada di padang, tiba-tiba Kain memukul Habel, adiknya itu, lalu membunuh dia.  

2.     Rahel

Rahel mati muda karena memiliki berhala, yaitu yang dicuri dari Laban Ayahnya.  

Kejadian  31:32 Tetapi pada siapa engkau menemui dewa-dewamu itu, janganlah ia hidup lagi. Periksalah di depan saudara-saudara kita segala barang yang ada padaku dan ambillah barangmu." Sebab Yakub tidak tahu, bahwa Rahel yang mencuri terafim itu. 

Tentu saja Alkitab mencatat Rahel mati waktu melahirkan Benyamin, namun saya mereka-reka apa penyebab dibalik itu, karena hal ini dicatat dalam Alkitab. 

3.     Simson

Simson mati muda karena ia senantiasa mengikuti kata hatinya (walau dalam kasus ini datangnya dari Tuhan) 

Hakim-hakim

14:1 Simson pergi ke Timna dan di situ ia melihat seorang gadis Filistin.

14:2 Ia pulang dan memberitahukan kepada ayahnya dan ibunya: "Di Timna aku melihat seorang gadis Filistin. Tolong, ambillah dia menjadi isteriku."

14:3 Tetapi ayahnya dan ibunya berkata kepadanya: "Tidak adakah di antara anak-anak perempuan sanak saudaramu atau di antara seluruh bangsa kita seorang perempuan, sehingga engkau pergi mengambil isteri dari orang Filistin, orang-orang yang tidak bersunat itu?" Tetapi jawab Simson kepada ayahnya: "Ambillah dia bagiku, sebab dia kusukai."

14:4 Tetapi ayahnya dan ibunya tidak tahu bahwa hal itu dari pada TUHAN asalnya: sebab memang Simson harus mencari gara-gara terhadap orang Filistin. Karena pada masa itu orang Filistin menguasai orang Israel. 

4.     Onan bin Yehuda

Onan mati muda, karena melakukan yang jahat dimata Tuhan. 

Kejadian

38:9 Tetapi Onan tahu, bahwa bukan ia yang empunya keturunannya nanti, sebab itu setiap kali ia menghampiri isteri kakaknya itu, ia membiarkan maninya terbuang, supaya ia jangan memberi keturunan kepada kakaknya.

38:10 Tetapi yang dilakukannya itu adalah jahat di mata TUHAN, maka TUHAN membunuh dia juga. 

5.     Yonathan bin Saul

Yonathan mati muda karena membela bangsa Israel yang dipimpin oleh Raja Saul, ayahnya, yang waktu itu sudah tidak berkenan kepada Tuhan. 

6.     Asael adik Yoab

Asael mati karena memaksakan diri memburu Abner yang lebih berpengalaman dalam bertempur. Asael terlalu sombong untuk membuktikan bahwa dia mampu mengalahkan Panglima Israel. 

2 Samuel

2:19 Asael mengejar Abner dan tidak menyimpang ke kanan atau ke kiri dalam membuntutinya.

2:20 Lalu Abner berpaling ke belakang dan bertanya: "Engkaukah itu Asael?" Jawabnya: "Ya, aku."

2:21 Kemudian berkatalah Abner kepadanya: "Menyimpanglah ke kiri atau ke kanan, tangkaplah salah seorang dari orang-orang muda itu dan ambillah senjatanya." Tetapi Asael tidak mau berhenti membuntuti Abner.

2:22 Berkatalah sekali lagi Abner kepada Asael: "Berhentilah membuntuti aku. Apa aku harus memukul engkau sampai jatuh? Bagaimana aku dapat memandang muka Yoab, abangmu itu?"

2:23 Tetapi Asael menolak berhenti. Lalu Abner menusuk ke belakang ke perut Asael dengan tombaknya, sehingga tombak itu menembus belakangnya; dan rebahlah ia di sana dan mati di tempat itu juga.  

7.     Absalom bin Daud

Absalom mati muda karena tidak menghormati dan memberontak kepada Daud, ayahnya.   

 

Bila ada orang yang mati muda, maka menurut Alkitab ada tiga kemungkinan alasannya yaitu: 

1. Terlalu saleh

Banyak orang-orang kudus mati demi kebenaran, seperti nabi-nabi pada perjanjian lama dan rasul-rasul pada perjanjian baru. 

 

2. Terlalu fasik

Banyak orang-orang yang terlalu fasik / jahat yang tidak mau bertobat, sehingga Allah terpaksa mecabut nyawanya. 

 

3. Memiliki benih benih kefasikan di dalam hatinya

Ada orang benar yang mudah jatuh ke dalam dosa yang membawa kebinasaan, Allah yang Maha Tahu segera mengambil nyawanya sebelum dia berdosa, supaya jiwanya selamat. 

 

Pengkhotbah 

7:16 Janganlah terlalu saleh, janganlah perilakumu terlalu berhikmat; mengapa engkau akan membinasakan dirimu sendiri?7:17 Janganlah terlalu fasik, janganlah bodoh! Mengapa engkau mau mati sebelum waktumu?

7:18 Adalah baik kalau engkau memegang yang satu, dan juga tidak melepaskan yang lain, karena orang yang takut akan Allah luput dari kedua-duanya. 

 

Saudara-saudara didalam Kristus, ingatlah bahwa karunia kehidupan itu dari Tuhan datangnya, jauhkan kaki-mu dan hati-mu dari kefasikan, supaya pelitamu tidak padam sebelum waktunya… 

 

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

galatia220's picture

ahh... kenapa mati muda?

Yang aku inginkan saat ini adalah hidup untuk Yesus dan mati untuk Yesus. Sulit memang tapi itulah pilihanku didalam kasih karunia Tuhan Yesus. Sedikit tambahan, Stefanus mati muda juga saat dia minginjili orang Yahudi (Israel).
__________________

namun aku hidup, tetapi bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan
Kristus yang hidup di dalam aku.... Galatia 2:20

Debu tanah's picture

Stefanus mati muda karena terlalu saleh..

Salam Sdr. Galatia, Stefanus mati muda karena dia terlalu saleh, dia berani menyaksikan Kristus kepada orang Yahudi yang jelas-jelas menolak Yesus. Tentu saja ini kehendak Bapa, supaya dia menjadi benih bagi pengabaran Injil.

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

joli's picture

MAti muda.. karena tertidur ketika dengerin kotbah..

Mungkin agak menyimpang.. di kisah rasul 20:9 juga ada seorang muda bernama Eutikhus mati.. gara-gara tertidur ketika Paulus sedang berkhotbah.. meskipun bisa hidup kembali..

20:7 Pada hari pertama dalam minggu itu, ketika kami berkumpul untuk memecah-mecahkan roti, Paulus berbicara dengan saudara-saudara di situ, karena ia bermaksud untuk berangkat pada keesokan harinya. Pembicaraan itu berlangsung sampai tengah malam. 20:8 Di ruang atas, di mana kami berkumpul, dinyalakan banyak lampu. 20:9 Seorang muda bernama Eutikhus duduk di jendela. Karena Paulus amat lama berbicara, orang muda itu tidak dapat menahan kantuknya. Akhirnya ia tertidur lelap dan jatuh dari tingkat ketiga ke bawah. Ketika ia diangkat orang, ia sudah mati. 20:10 Tetapi Paulus turun ke bawah. Ia merebahkan diri ke atas orang muda itu, mendekapnya, dan berkata: "Jangan ribut, sebab ia masih hidup."

Maka-nya hati-hati kalau di gereja pas khotbah ngantuk dan tertidur.. bisa-bisa mati muda lho.. apalagi pengkotbah-nya tidak ada yang sekaliber rasul Paulus.. kemungkinan balik bisa hidup kembali tidak ditanggung..

 

good monday..

Viesnu's picture

mati muda?

kategori muda itu umur brp ya? Trus masalahnya apa dengan mati muda? apakah kalau hidup sampe umur ratusan tahun memberikan ke untungan buat kita? Lovepeace..uenak..
__________________

Lovepeace..uenak..

Debu tanah's picture

Mati muda = mati sebelum waktunya...

Salam saudara2, Harapan hidup orang Indonesia berapa ya, kurang dari 60 tahun kali ya? Jadi mungkin kategori muda ya < 30 - 40 tahun. Mungkin ada yang berpendapat lain. Tentu gak masalah mati muda, asal atas kehendak Tuhan seperti Stefanus misalnya. Saya pribadi sih menyayangkan bila ada orang muda yang potensial yang meninggal tapi belum sempat melakukan hal-hal yang berarti dalam hidupnya.

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

jesusfreaks's picture

Mati muda karena menderita

Mati muda karena pengangguran. Mati muda karena putus cinta. Mati muda karena gak tahan sakit. Mati muda karena malu. Mati muda karena diledekin teman. Kayaknya itu gak ada kategorinya deh.

Jesus Freaks,

"Live X4J, die as a martyr"

__________________

Jesus Freaks,

"Live X4J, Die As A Martyr"

-SEMBAHLAH BAPA DALAM ROH KUDUS & DALAM YESUS KRISTUS- 

Debu tanah's picture

To JF: Mati muda karena putus asa..

Salam JF dan saudara2, Saya rangkum koment JF menjadi: Mati muda karena PUTUS ASA. Kenapa mati muda kerena pengangguran? Kenapa mati muda kerena putus cinta? Kenapa mati muda kerena gak tahan sakit? Kenapa mati muda kerena malu? Kenapa mati muda kerena diledekin teman? Mengapa tidak percaya kepada Tuhan? Mengapa tidak berharap kepada Tuhan?

Akar dari putus asa adalah KETIDAK-PERCAYAAN kepada Tuhan, PEMBERONTAKAN kepada Tuhan!

Bila tidak mau mati muda kerena PUTUS ASA: BERHARAP lah pada Tuhan!

Mazmur 42:6 Mengapa engkau tertekan, hai jiwaku, dan gelisah di dalam diriku? BERHARAP-lah kepada Allah! Sebab aku akan bersyukur lagi kepada-Nya, penolongku dan Allahku!

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

mercy's picture

@DETA, Kesulitan untuk percaya Tuhan

Dear DETA,

Dalam tulisan-tulisan saya di Sabdaspace, khususnya tentang iman (percaya), saya berpendapat bahwa salah satu kesulitan manusia untuk mempercayai Tuhan adalah karena manusia menyukai bukti yang kelihatan atau mungkin bisa dikatakan kepastian yang instan. 

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

Viesnu's picture

resep awet tua..

deta, berdasarkan kesimpulan anda di point 1&2, boleh ndak klo saya menarik kesimpulan bahwa ternyata untuk bisa panjang umur ternyata kita harus suam suam kuku.. karena orang yang terlalu baik dan terlalu fasik kemungkinan mati muda.. Lovepeace..uenak..
__________________

Lovepeace..uenak..

Debu tanah's picture

To Viesnu: Resep awet tua adalah takut akan Allah..

Salam Viesnu, Pengkhotbah 7:16 Janganlah terlalu saleh, janganlah perilakumu terlalu berhikmat; mengapa engkau akan membinasakan dirimu sendiri?7:17 Janganlah terlalu fasik, janganlah bodoh! Mengapa engkau mau mati sebelum waktumu? 7:18 Adalah baik kalau engkau memegang yang satu, dan juga tidak melepaskan yang lain, karena orang yang takut akan Allah luput dari kedua-duanya. Resep awet tua menurut Pengkotbah adalah: TAKUT AKAN ALLAH, bukan suam-suam kuku lah Sdr Viesnu... 1. Terlalu saleh (Ayat 16), ditujukan bagi orang yang mati muda karena terlalu saleh atas kehendak Allah, seperti slogannya JF itu loh: "Die as martyr" 2. Terlalu fasik (ayat 17), ditujukan kepada orang yang terlalu fasik sehingga terpaksa dibunuh oleh Allah. 3. Memiliki benih kefasikan dalam hatinya, adalah kesimpulan atas keadilan dan kasih Allah, kenapa ada domba-Nya yang mati muda. Jadi point 1 dan 2 adalah kondisi ekstrim, jadi supaya panjang umur: TAKUT AKAN ALLAH.

Amsal 10:27 Takut akan TUHAN memperpanjang umur, tetapi tahun-tahun orang fasik diperpendek.

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

mercy's picture

Seberapa tua kita ingin

Seandainya Tuhan menginjinkan kita untuk hidup sampai tua, seberapa tua kita ingin hidup di bumi yang sudah tua ini (di bumi yang sekarang ini)?.

Saya sudah beberapa kali bertemu dan ngobrol dengan orangtua (yg usianya lebih dari 60 atau 65 tahun), yang adalah pengikut Kristus yang setia. Mereka umumnya lebih memilih untuk tidak hidup sampai terlalu tua sehingga merepotkan orang lain. Tergambar di wajah mereka keinginan untuk PULANG KE RUMAH YANG "SEBENARNYA".

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

Viesnu's picture

resep awet tua oma apa?

Deta, sorry mo tanya lagi, dan ini ga ada maksud apa2 loh...suer tak kewer kewer...karena ada yang ga konek aja nih dikepala..

apakah TAKUT AKAN ALLAH artinya membuat orang menjadi tidak terlalu saleh? di ayat 18 saya mengartikan seperti ini (tolong di koreksi bila salah,tapi kayanya emang salah deh..tolong ya dikoreksi): Adalah baik kalau engkau memegang yang satu(saleh,ay 16), dan juga tidak melepaskan yang lain(fasik,ay 17), karena orang yang takut akan Allah (memegang yang saleh dan tidak melepaskan=memegang yang fasik)luput dari kedua-duanya (membinasakan dirimu sendiri,ay 16 dan mati sebelum waktumu, ay 17)

thks b 4 buat koreksinya...

@oma,Klo resep awet tua oma apa? di bagi2 dong..biar aku juga bisa maen ma cucu..apa lagi klo bisa maen sama cicit,canggah,wareng,utek2,gantung siwur..

Lovepeace..uenak..

__________________

Lovepeace..uenak..

Debu tanah's picture

To Viesnu: Ikuti teladan Yusuf bin Yakub

Salam Sdr Viesnu, Terimakasih atas koment dan pertanyan-nya. Hehehe tidak masalah Viesnu, saya coba jawab sebisa saya, saya tidak tahu semuanya kok, mari kita diskusi aja.

Pengkotbah 7:18 Adalah baik kalau engkau memegang yang satu, dan juga tidak melepaskan yang lain, karena orang yang takut akan Allah luput dari kedua-duanya.

Menurut saya teladan YUSUF bin Yakub bisa kita ikuti. Kita tahu bagaimana Yusuf harus TOLERAN kepada kehidupan Firaun & orang Mesir pada waktu itu. Namun ditengah penyembah-penyembah allah orang Mesir, Yusuf bisa MENJAGA HATI-nya tetap MURNI di hadapan Allah. Itu sebabnya Alkitab mencatat:

Kejadian 39:21 Tetapi TUHAN menyertai Yusuf dan melimpahkan kasih setia-Nya kepadanya..

Bisa dibayangkan, apa yang terjadi bila Yusuf memaksakan imannya kepada orang Mesir pada waktu itu? Akan berbeda dengan apa yang akan dilakukan oleh Rasul -rasul bila hidup di jaman itu, rasul-rasul akan menginjili orang Mesir, dan mereka akan mati martir. Supaya tidak terjadi salah paham, perlu saya mengatakan: 1. Saya tidak melarang orang untuk menjadi TERLALU SALEH, bila itu panggilan Allah bagimu, seperti slogan JF: "DIE AS MARTYR", kenapa nggak? Kamu akan mendapat upahmu! 2. Saya sama sekali tidak mengajarkan supaya orang Kristen boleh TOLERAN terhadap DOSA, tetapi TOLERAN terhadap ORANG BERDOSA!

1 Korintus 5:9 Dalam suratku telah kutuliskan kepadamu, supaya kamu jangan bergaul dengan orang-orang cabul. 5:10 Yang aku maksudkan bukanlah dengan semua orang cabul pada umumnya dari dunia ini atau dengan semua orang kikir dan penipu atau dengan semua penyembah berhala, karena jika demikian kamu harus meninggalkan dunia ini.

Kadang orang Kristen mengotori kakinya waktu berjalan di dunia ini, namun kita bisa menjaga supaya hati kita tidak TERCEMAR. Mungkin bukan jawaban yang sempurna. Mudah-mudahan Viesnu menangkap maksud saya. Bila tidak setuju, boleh disanggah...
__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

Viesnu's picture

deta tks buat undanganya

tks buat undangan diskusinya,semoga mohon sabar diskusi dengan orang bodoh ini.. klo menurutku bila yusuf dimasukan dalam kriteria deta, seharusnya yusuf juga mati muda...dia terlalu saleh..apa emang yusuf mati muda? abraham bapak orang beriman, ga di ragukan lagi lah ke salehannya tapi ga mati muda juga... kalo menurutku,ayat yang di kutip deta adalah buat orang2 yang terlalu saleh tapi tidak takut akan Allah,nah ayat 18 tantangan dari pengkotbah buat setiap orang yang terlalu saleh dan orang yang terlalu fasik buat takut akan Allah karena takut akan Allah buat mereka ga dibinasahkan...dan itu ga ada kaitanya dengan umur.. gt sih hasil pemikiran aku selama beberapa jam ini..he..he.. maaf klo salah... Lovepeace..uenak..
__________________

Lovepeace..uenak..

Debu tanah's picture

Viesnu, Saleh sejalan dengan takut akan Allah

Mana bisa begitu, saleh itu sejalan dengan takut akan Allah, tidak ada orang saleh/terlalu saleh tapi tidak takut akan Allah. Pengertian saya soal TERLALU SALEH contohnya nabi Elia, karena dia terlalu saleh dia berani menentang Izebel, yang menyebabkan dia dikejar-kejar untuk dibunuh, kita sama-sama tahu, akhirnya Elia diangkat ke Surga. Menurut saya, Elia adalah satu dari sedikit orang yang TERLALU SALEH yang tidak mati dibunuh, contoh lain adalah rasul Yohanes, itupun mereka tidak mungkin mati muda ya Viesnu, soalnya mereka sudah tua, hehe… 1 Raja-raja 19:1 Ketika Ahab memberitahukan kepada Izebel segala yang dilakukan Elia dan perihal Elia membunuh semua nabi itu dengan pedang, 19:2 maka Izebel menyuruh seorang suruhan mengatakan kepada Elia: "Beginilah kiranya para allah menghukum aku, bahkan lebih lagi dari pada itu, jika besok kira-kira pada waktu ini aku tidak membuat nyawamu sama seperti nyawa salah seorang dari mereka itu." 19:3 Maka takutlah ia, lalu bangkit dan pergi menyelamatkan nyawanya; dan setelah sampai ke Bersyeba, yang termasuk wilayah Yehuda, ia meninggalkan bujangnya di sana. 19:4 Tetapi ia sendiri masuk ke padang gurun sehari perjalanan jauhnya, lalu duduk di bawah sebuah pohon arar. Kemudian ia ingin mati, katanya: "Cukuplah itu! Sekarang, ya TUHAN, ambillah nyawaku, sebab aku ini tidak lebih baik dari pada nenek moyangku." Mengenai Yusuf & Abraham terlalu saleh? Menurut saya Yusuf tidak terlalu saleh, ia kompromi dengan kehidupan orang Mesir, bandingkan dengan Elia. Abraham pun tidak terlalu saleh: - Abraham menyerahkan istrinya kepada Abimelek karena takut mati. - Abraham mengusir anaknya Ismael & Hagar gundiknya. Kejadian 20:2 Oleh karena Abraham telah mengatakan tentang Sara, isterinya: "Dia saudaraku," maka Abimelekh, raja Gerar, menyuruh mengambil Sara. Tapi Alkitab menyebut Yusuf dan Abraham orang BERIMAN: Ibrani 11 11:17 Karena iman maka Abraham, tatkala ia dicobai, mempersembahkan Ishak. Ia, yang telah menerima janji itu, rela mempersembahkan anaknya yang tunggal, 11:21 Karena iman maka Yakub, ketika hampir waktunya akan mati, memberkati kedua anak Yusuf, lalu menyembah sambil bersandar pada kepala tongkatnya. Ibrani 11 11:22 Karena iman maka Yusuf menjelang matinya memberitakan tentang keluarnya orang-orang Israel dan memberi pesan tentang tulang-belulangnya.

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

mercy's picture

@DETA, Yusuf kompromi dlm hal apa?

Dear DETA,

Mohon penjelasannya, apa maksudnya Yusuf berkompromi? Dan dalam hal apa dia (Yusuf) berkompromi.

Tuhan Yesus memberkati 

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

Debu tanah's picture

Yusuf kompromi...

Salam Mercy, Yusuf kompromi / membiarkan orang-orang Mesir & Firaun menyembah allah mereka. Bukankah bila Yusuf itu TERLALU SALEH (seperti Pengkotbah 7:16), maka harusnya Yusuf bersaksi dan mencoba membuat mereka percaya kepada Allah yang benar? Seperti ELIA gitu lho, tp kan nggak. Makanya saya menyebut Elia TERLALU SALEH, hingga akan dibunuh oleh Izebel sedangkan Yusuf menurut kategori ini tidak terlalu saleh.

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

mercy's picture

@DETA, mungkin kata kompromi yg harus disepakati dulu

Dear DETA,

Mungkin kata kompromi yang harus disepakati dulu.

Ketika pertama membaca kalimat kamu bahwa Yusuf kompromi, maka persepsi saya (dan mungkin ada saudara yg lain) adalah bahwa Yusuf melakukan seperti apa yang dilakukan oleh Bangsa Mesir. Menurut saya kata KOMPROMI untuk Yusuf sebaiknya dipertimbangkan lagi.

Bagaimana dengan saudara-saudara yang lain? Ada komentar?

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

Debu tanah's picture

To Mercy: Soal kesulitan unruk percaya Tuhan

Salam, Menurut saya, setelah manusia berdosa itu alamiah dan manusiawi. Sayapun sulit percaya Tuhan. Jangan heran ya, Abraham yang disebut "Bapa orang beriman" pun kesulitan percaya Tuhan: - Lihat bagaimana Abraham ketakutan dibunuh oleh Abimelekh, sampai dia menyerahkan Sara istrinya, apa itu beriman namanya? Jadi jangan kuatir ya kalo sekarang ada keraguan dihatimu, semua itu proses, asal kita mau dibentuk seperti Abraham, dan kita berserah dan berseru seperti Petrus: Matius 14:30 Tetapi ketika dirasanya tiupan angin, takutlah ia dan mulai tenggelam lalu berteriak: "Tuhan, tolonglah aku!"

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

mercy's picture

@DETA, Pemahaman saya soal iman

Dear DETA,

Terima kasih sudah memberi masukan kepada saya.

Pemahaman saya mengenai iman, sudah saya tuangkan dalam setidaknya 5 tulisan di sabdaspace ini, silahkan membacanya jika berkenan.

Tulisan-tulisan tersebut diantaranya:  Iman menghasilkan mujizat. Mempercayai Yesus? Berikan bukti dulu. Tindakan Iman. Iman? Untuk apa. Tuhan menyediakan yang lebih baik.

Soal keraguan, saya memang tidak kuatir. Menurut pemahaman saya, keraguan adalah awal yg "baik" asal kemudian diikuti dengan kemauan dan tindakan untuk mempelajari lagi dengan sungguh-sungguh mengenai apa yang sebelumnya kita ragukan.

Saya sering bilang sama teman-teman saya bahwa, "kalau kita pernah ragu, itu wajar dan itu bukanlah akhir kehidupan alias KIAMAT".

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

Debu tanah's picture

Definisi Kompromi

Salam Mercy, Maaf saya bikin orang2 bingung ya. Sebenarnya definisi kita sama kok Mercy. Kompromi = Toleran = Membiarkan Sebelumnya saya sudah menulis: Saya sama sekali tidak mengajarkan supaya orang Kristen boleh TOLERAN terhadap DOSA, tetapi TOLERAN terhadap ORANG BERDOSA! Yusuf itu kompromi pada "ORANG BERDOSA" = TIDAK TERLALU SALEH Elia itu TIDAK KOMPROMI pada "ORANG BERDOSA" = TERLALU SALEH Tapi Yusuf dan Elia sama-sama TIDAK KOMPROMI pada DOSA = Orang Benar.

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...

johajes's picture

@debu tanah - tafsiran tambahan

syalom, Mengenai alasan2 mati muda yg mengacu pada kitab pengkhotbah, saya pnya tafsiran tambahan lain sbb : Pengkhotbah 7:16 'Janganlah terlalu saleh, janganlah perilakumu terlalu berhikmat; mengapa engkau akan membinasakan dirimu sendiri?' ---> Bahwa seharusnya kita tdk berpikir kita cukup saleh, pintar dan berkihdmat utk mengerti apa yg Tuhan lakukan. 7:17 'Janganlah terlalu fasik, janganlah bodoh! Mengapa engkau mau mati sebelum waktumu?' ----> bahwa kita jgn membuat pilihan2 bodoh yg akhirnya menanggung konsekuensinya. Kesimpulannya pada 7:18 'Adalah baik kalau engkau memegang yang satu( ayat 17/ajaran supaya jgn membuat pilihan bodoh yg dpt menghancurkan hidup) , dan juga tidak melepaskan yang lain (ayat 16/manusia seorang pendosa yg terbatas yg tdk bisa mengendalikan/mengetahui rencana Tuhan), karena orang yang takut akan Allah luput dari kedua-duanya'. So dlm kehidupan yg tak adil, kita perlu takut dan percaya pd Tuhan. God bless U all..
Viesnu's picture

deta,tanya ayat 20

deta, aku liat kok di ayat 20 malah dibilang ga ada orang saleh.. apa mungkin klo dalam bahasa sekarang pengkotbah mo bilang, dah ga usah repot2 lu ngejar terlalu saleh...wong sebenernya yang saleh aja ndak ada kok, malah repot2 ngejar2 prestasi terlalu saleh...malah bikin lu susah doang,sampe melupakan yang penting lagi..yaitu takut akan Allah.. Pls adv... Lovepeace..uenak..
__________________

Lovepeace..uenak..

Debu tanah's picture

Viesnu, ada kok orang saleh..

Salam Viesnu, Pengkotbah 7:20 Sesungguhnya, di bumi tidak ada orang yang saleh: yang berbuat baik dan tak pernah berbuat dosa Dalam bahasa Inggris: 7:20 For there is not a just man upon earth, that doeth good, and sinneth not. Ya bukan gitu tafsirannya. Dalam bahasa indonesia pake titik dua. Seolah-olah "tidak ada orang saleh". Dalam bahasa Inggris lebih jelas, tidak pake titik dua: TIDAK ADA ORANG SALEH YANG BERBUAT BAIK TAPI TIDAK BERBUAT DOSA. "Saleh" itu kan ukuran manusia, orang dunia melihat orang "saleh" itu sempurna kayak malaikat. Makanya disini diungkapkan bahwa tidak ada orang "saleh" yang tidak berbuat dosa. Dalam Alkitab banyak orang yang disebut saleh yang ternyata berbuat dosa juga, antara lain: Abraham, Daud, Musa, Petrus, Alkitab dengan jelas mencatat dosa mereka. Jadi memang sejalan bahwa: tidak ada manusia yang tidak berdosa termasuk orang saleh/orang benar. SEMUA ORANG BERDOSA, BEDANYA ORANG SALEH MENGAKUI-NYA DAN MENAHAN DIRI MELAKUKAN DOSA DAN MENGEJAR KEKUDUSAN, WALAU MASIH BISA JATUH DALAM DOSA, SEDANGKAN ORANG FASIK GEMAR BERBUAT DOSA.

Debu tanah

__________________

Debu tanah kembali menjadi debu tanah...