Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Sebuah Persoalan Pengambilan Keputusan

erick's picture

Aku teringat ketika kuliah dalu, sambil menunggu pacar, aku membaca bukunya. Ia sedang membaca buku Sufi entah siapa pengarangnya.

Cerita yang kutangkap seperti ini: (Tentu saja aku tidak mengutip, melainkan menceritakan kembali apa yang telah aku baca dengan pengertianku sendiri.)

Ada seekor binatang berkaki seribu yang sangat pandai menari. Tubuhya sangat lentur. Kaki-kakinya begitu gemulai bergerak, begitu mempesona. Disatu kesempatan, ada binatang kecil yang sangat pandai, mempertanyakan kepiawaiannya menari. Pertanyaannya adalah; Tahukah kau kaki keberapa yang kau pakai untuk memulai tarianmu?, kapan kaki ke-13 mu bergerak?, dan apakah kaki ke-79 dan 64 bergerak ke kanan atau ke kiri pada saat tarian berakhir?

Sang penari terdiam, tidak dapat menjawab. Sejak saat itu ia mengambil keputusan untuk tidak lagi menari.

Teman-teman, bisakah anda memberikan pendapat mengenai keputusan binatang berkaki seribu ini?

__________________

Lord, when I have a hammer like YOU, every problem becomes a nail. =)

Indonesia-saram's picture

Tidak Mengerti

Jujur saja, saya tidak begitu mengerti mengapa dia memutuskan untuk berhenti. Saya tidak melihat hal yang cukup penting yang membuat dia berhenti menari. Kalau yang ditanyakan hanya sekadar kapan kaki kesekian melakukan tarian, kiranya ini bukan hal yang mendasar. Atau bagaimana?

"Karena bahasa Indonesia dahulunya adalah lingua franca"

__________________

_____________________________________________________________
Peduli masalah bahasa? Silakan bertandang ke Corat-Coret Bahasa saya.