Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
Tidak berbuat apa-apa juga adalah dosa
Ada orang yang berpikir bahwa ia sudah cukup baik. Ukuran baik itu seperti tidak selingkuh, tidak korupsi, tidak membunuh dan lain sebagainya. Tetapi apakah benar seperti itu?
Contoh kasus dech seperti ini :
anda tengah melaju dengan nyamannya di jalan tol, kenyamanan itu menjadi rusak dengan kekagetan akibat kecelakaan yang terjadi tidak jauh dari mobil anda. Si penabrak sudah melarikan diri, sementara dari kaca mobil, anda tahu bahwa korban kecelakaan itu sungguh membutuhkan pertolongan sesegra mungkin.
option apakah yang akan anda ambil : ?
- Cuekin aja, dengan pemikiran tokh bukan saya yang menabraknya, lagian malas berurusan dengan polisi, seandainya terjadi hal-hal yang tidak diinginkan
- anda langsung menghentikan mobil, dan menolong si korban
menurut saya, tidak berbuat apa-apa dalam sebuah kondisi seperti itu pun adalah dosa.
dosa tidak hanya berbicara tentang melakukan hal-hal jahat tetapi ketika menutup mata, menutup telinga, mengeraskan hati ketika orang lain membutuhkan keadilan, kebenaran dan pertolongan
untuk tidak terjerat di dalam dosa, tidak hanya sekedar berhenti dari dosa itu lalu pasif begitu saja , tetapi harus aktif untuk melakukan perintahNya.
******chocoMint*********
- greeny's blog
- Login to post comments
- 3838 reads
@greeny, judul yang menarik
@greeny, judul yang menarik, jadi ingat cerita SM tentang Orang Samaria yang baik hati,Lukas 10 :33. Kalau kita tidak menasihati teman yang sedang berbuat dosa, maka kita akan dimintai pertanggungan jawab oleh Tuhan. Semua yang tertulis dalam Hukum Taurat adalah Hukum Kasih: Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu dan dengan segenap akal budimu, dan kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri."
1 Kor 13:13 Demikianlah tinggal ketiga hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih, dan yang paling besar di antaranya ialah kasih.
Kalau kasih Kristus ada dalam hati, maka akan selalu peduli akan sesama yang menderita, menolong yang lemah dst.
Iman tanpa perbuatan/tindakan adalah sia-sia, dan akhirnya imannya mati.
Yesuslah sumber pengharapan kita. Amin
makasih kardi
itu judulnya juga ga tau nemu dari mana :)
tapi betul apa katamu kardi, kalau kasih Kristus ada di hati maka pasti tidak akan diam ketika ada yang membutuhkan
salam
@greeny: supaya tidak dosa...
Salam kenal sebelumnya, mbak Greeny...
Supaya "tidak dosa" dibilang tidak berbuat apa-apa, saya singgah juga di blog anda, hehe (nggak, nggak joke aja )...
Selama sekian tahun p.p. Jogja-Mgl, saya sering menyaksikan kasus tabrak lari seperti yang mbak Greeny katakan. Biasanya kami menyetop pengguna mobil yang kebetulan lewat, untuk membawa korban ke rumah sakit. Tapi kalau sudah kebanyakan yang menolong, saya memilih pergi saja. Nggak sampai hati, melihat pemandangan seperti itu...
Shalom!
(...shema'an qoli, adonai...)
(...shema'an qoli, adonai...)
bed, saya mah gak berhak atuh nilai kamu dosa pa gak :)
jadi kalo urusannya yang nilai-nilai bgitu mah biar om J aja.
tapi salut ma kamu yang sudah terbiasa nolongin orang
terus maju pantang mundur :)