Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
"Aku keturunan Nuh yang ke berapa??!!"
Suatu kali seorang anak bertanya kepada mamanya,"Ma, apakah mama tahu aku ini keturunan ke berapanya Nuh?"
Mama: Maksudnya bagaimana Nak?
Anak: Nuh kan memiliki tiga orang anak yaitu Sem, Ham, dan Yafet. Aku keturunannya siapa ya ma dari ketiga anaknya Nuh itu?
Mama: ??!!! (speechless) hmmmm...coba mama tanyakan kepada pak Pendeta dahulu ya
Pertanyaan yang tak terduga dari seorang anak kelas 5 SD ini lantas membuat mamanya juga berusaha mencari jawabannya dan bertanya kepada salah seorang hamba Tuhan.
Penjelasannya cukup panjang bahwa memang Yakub merupakan keturunan dari Sem yang menjadi bapa dari orang Israel. Ham menjadi bapa dari orang Mesir, Kanaan, dan Arab. Yafet menjadi bapa dari Asia Minor.
Kebetulan anak yang bertanya adalah warga negara Indonesia yang berasal dari suku Tionghoa. Oleh karena itu, ibu dari anak itu bisa menjawab anaknya dengan jawaban yang sederhana bahwa ia merupakan keturunan Yafet.
Sang anak yang belum puas dengan jawaban dari ibunya bertanya kembali,"Ma, Yafet itu yang pake kacamata itu kan?"
Mama: ??!!! (sambil heran sejak kapan di jaman Nuh ada yang pake kacamata)
Sumber: http://www.soundchristian.com/man/
Karin Tanojo
- karintanojo's blog
- Login to post comments
- 80811 reads