Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Pigura Tak berisi

smile's picture

Pigura berbingkai renda
Kilau mengkilat rapih tervernis
Wangi  semerbak bau kayu pinus
Rupawan, lagi mengesankan

Tapi,….Kosong….!!!
Tak bergambar dan tak berisi…
Kosong…….
Sebuah pigura tanpa isi….
Hilangkah maknanya?
Atau Hilangkah rupa...seribu muka?

Jika saja baris demi baris kutulis…panjang....
dan lembar demi lembar ku kukisah…
mungkin tak akan menyangka , jika :
Pigura itu hanya sebuah pigura kosong tanpa isi.
Sekali lagi kutanya, jika kosong dan tak berisi, apakah jadi tak bermakna?
Atau tanpa arti dan kemudian mati?

Setiap hati dan setiap jiwa
Setiap sudut dan setiap tatap
Akan ‘merampas’ arti tersendiri
Dari sebuah figura, kosong, tak berisi.

Seorang sahabat berkata :
Alangkah indahnya pigura ini…
Diambilnyalah kursi dan dihadapinya pigura itu berlama lama
Dipandangnya dengan suatu tatapan yang tak hanya setatap
Menembus sampai ke sudut terdalam dalam sebuah dimensi

Dan setelah dia amati dengan puas, beranjaklah dia dan berkata :
"Suatu hal yang sangat luar biasa, bermakna sedalam samudra ....”

--------------Walau tanpa isi sama sekali didalamnya--------------------------

Melihat apa yang diceritakan sahabat tersebut, membuat suatu inspirasi yang luarbiasa akan arti sebuah pigura yang ‘kosong’... yang tak bergambar dan tak berobyek apapun....hanya kosong dan kosong.....

Kucoba melakukan apa yang sahabat lakukan. Duduk , memandang dan menatapnya tajam, mendalam.... sampai ke dimensi dimana orang lain tak dapat masuk kedalamnya.

Sebuah pigura kosong seperti sebuah perjalanan mesin waktu, tanpa tombol start, hanya memikirkan dan masuk, begitu saja terjadi seketika.
Jika kita membayangkan begitu indahnya hidup kita dalam pigura itu, tentu diakhir tatapan dan pandangan kita, akan terlintas senyuman kepuasan.
Bila tidak, tentu saja akan ada kesedihan, kemarahan, dan 1001 rasa yang bisa ditawarkan, bayangkan!!!
‘Hanya oleh sebuah pigura, kosong’

Terasa kosong tapi berisi
Terasa berisi ternyata kosong
Dimensi segala ilusi

Untuk sebuah pigura kosong, yang ternyata sangat bermakna…yang didalamnya bercampur aduk segala rasa, asa dan cerita. Sebuah mesin pemutar tanpa tombol start, yang bisa berjalan sesuai dengan apa yang diinginkan. Bisa hilang dan bisa muncul, kapan saja.
Tak terbentur apapun dan tak bersandar apapun. Jika ingin utara tak akan muncul selatan.
Pigura kosong  namun tak kosong….

Untuk seorang sahabat di SS, Joli.
Memandang suatu sudut pandang...menurut sudut pandang kita memandanngnya...akan arti dari sebuah kekosongan yang tak kosong, akan sebuah keabstrakkan yang tidak abstrak

smile,
Januari 4th-2010

 

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

joli's picture

Smile, enaknya kerja proyek

Smile

beberapa kali aku baca tulisan ini,

mau kutemani menatap pigura berenda "kosong" ??

Terasa kosong tapi berisi
Terasa berisi ternyata kosong
Dimensi segala ilusi

terasa jauh tapi DIA dekat
terasa dekat tapi DIA jauh
jarak hanya ilusi
namun DIA ada..

Smile, ni lagi ikutan Purnawan, mereview perjalanan setahun kemarin via status FB, ni Joli bagiin ya, tentang enaknya pekerjaan kita, ya kerja proyek itu asik..

Semua hanya sementara, susah n senang tak akan bertahan lama, sesuai schedule project.  Asik-nya kerja project. (Thu, 11 Jun 2009 05:56:14 GMT)

 

Smile, semalam Joli baca buku buagus, send alamatmu via PM nanti aku kirim.. lihat apakah kita melihat kosong nya pigura dengan makna yang sama,  pastinya tidak sama he..he..

 

smile's picture

Joli : memang tak akan sama

joli,....thank u...tentunya setiap manusia akan punya sudutpandang yang berbeda dari sebuah cara pandang....
Anyway,..ditunggu ceritabagusnya,.......Alamat email sudah di pm....ta tunggu ya...TYM


smile

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

iik j's picture

@smile, lagu buat smile..

hoiiiiiiiii .. smile..

AHA... aku baru mengerti artinya puisi setelah berhari-hari ga 'mudeng' he he he... maklum 'lemot'nya kumat...

tapi daripada komentarnya ntar malah salah, dan karena aku lagi terkena virus menyanyi... so aku kasih lagu lawas "I WILL SING" punya DOEN MOEN aja buat mengiringi joli yang lagi nemenin smile memandangi pigura tak berisi ini yah...

he he he he he..

lyricnya begini:

Lord You seem so far away. A million miles or more it feels today.
And though I haven't lost my faith, I must confess right now that it's hard for me to pray.
But I don't know what to say and I don't know where to start.
But as you give the grace with all that's in my heart.

I will sing.
I will praise even in my darkest time through the sorrow and the pain.
I will sing. I will praise.
Lift my hands to honor You because Your word is true. I will sing.

Lord is hard for me to see all the thought and plan You have for me.
But I will put my trust in You. Lord will meet Your guide to set me free.
But I don't know what to say and I don't know where to start.
But as you give the grace with all that's in my heart.

I will sing.
I will praise even in my darkest time through the sorrow and the pain.
I will sing. I will praise.
Lift my hands to honor You because Your word is true. I will sing. (2 times)

semoga senang....

passion for Christ, compassion for the lost

smile's picture

Iik : pandangan berbeda milik stiap pribadi

IIk....enak lagunya..... THANKS UDAH dikasih denger lagunya doen moen....walau luama buanget loadingnya....

Komen salah dan benar ga masalah, kok,....kita semua punya sudut pandang yang berbeda dalam memandang suatu pandangan...Setiap orang mempunyai daya pikir,...daya khayal,... dan daya imajinasi tersendiri.....so...tataplah dengan apa anda menatap, dan jiwai dengan apa anda menjiwainya, dan rasakan dengan apa yang anda rasakan tentangnya,...karena semua itu milik setiap pribadi,..yang tak bisa dibatasi oleh apapun,....

 

smile

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"