Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Ngomyang

bennylin's picture

https://www.joyfullifesundayschool.com/Samples/Lessons/90433.pdfBareng panjenengané nothok lawang régol, ana abdi wadon jenengé Rodé teka arep nyumurupi sapa kang thothok-thothok iku.

Wong wadon mau ora pangling menawa iku swarané Pétrus, nanging marga saka bungahé, ora banjur ngengakaké lawang, nanging énggal-énggal lumebu ngaturi pirsa, yèn Pétrus ana ing ngarep régol.

Wong iku banjur dilokaké, "Kowé iku ngomyang." Ewasamono tetep anggoné matur, menawa iku nyata temenan. Banjur padha kandha, "Iku malaékaté." [cetak miring penulis] (Kis 12:13-15, Jawa, bd. bahasa lain)

Petrus baru dibebaskan dari penjara oleh malaikat setelah ia ditangkap oleh Herodes yang ingin menyenangkan hati orang Yahudi.

Hamba wanita itu bernama Rode, dan ia hanya disebutkan di dalam tiga ayat di Alkitab, tapi ia paling terkenal karena pandangan orang-orang akan dirinya, "Engkau mengigau!", "Engkau gila!", "Kah nyoe ka pungoe!"[1], "Adon kam!"[2], "Boa maneh gundam!"[3], "Kowé kuwi gendheng apa kepriyé?"[4], "Gila ba’na, ya!"[5], "Ne te nyai buduh!"[6], "Jangekko!"[7], "Pongorokko antu!"[8], “Ya crazy!”[9]

Ia tidak seorang diri dianggap gila (mainomai) karena mempersaksikan perbuatan ajaib dari Tuhan. Paulus dimaki demikian oleh Festus (Kis 26), "Engkau [ngomyang], Paulus! Ilmumu yang banyak itu membuat engkau [ngomyang]." "Aku tidak [ngomyang], Festus yang mulia! Aku mengatakan kebenaran dengan pikiran yang sehat!" Demikian pula Rode, ia mengatakan hal yang sebenarnya, yang belum tentu sama dengan hal yang masuk logika manusia.

Petrus masuk penjara, oleh sebab itu secara logika ia tidak mungkin sedang berdiri di depan pintu. Petrus dipenjara, itulah kenyataannya, itu "kebenaran" yang lebih dapat dipercaya daripada kata-kata seorang hamba perempuan. Tugas mereka hanya berkumpul dan berdoa memohon kelepasan Petrus, tapi tidak "masuk akal" dan sama sekali "tidak logis" bahwa Petrus sudah di depan pintu ketika mereka sedang mendoakan kebebasannya! Memangnya Tuhan bisa tahu permintaan mereka bahkan ketika mereka belum memintanya? Tidak masuk akal!

Kamu ngomyang, Rode! Diamlah dan kembalilah ke urusanmu. Cuci mukamu, sana.

Tapi pintunya masih belum dibuka, mungkin lebih baik mereka lihat dulu siapa yang datang (dan mengacuhkan apa pun yang dikatakan Rode)

Oh, memang ternyata Petrus. Halo Petrus! Panjang umurmu! Kami sedang mendoakanmu, bagaimana kamu bisa sampai di sini dengan begitu cepat? Ayo masuk! Teman-teman, doa kita sudah dijawab, Petrus sudah tiba!

Setelah mendengar cerita Rode, Petrus pun teringat bagaimana dulu Gurunya pernah dicaci dengan kata-kata yang sama, "Ia kerasukan setan dan [ngomyang]; mengapa kamu mendengarkan Dia?" (Yoh 10:20)

Sambil tersenyum, Petrus pun mengingat-ingat perkataan yang membuat orang-orang itu marah, "Tidak seorangpun mengambil [nyawa-Ku] dari pada-Ku, melainkan Aku memberikannya menurut kehendak-Ku sendiri. Aku berkuasa memberikannya dan berkuasa mengambilnya kembali. Inilah tugas yang Kuterima dari Bapa-Ku." (Yoh 10:18)

Terpujilah Tuhan yang telah memberikan kesempatan bagi kita untuk mempersaksikan kematian dan kebangkitan-Nya. 

[*] ngomyang adalah bahasa Jawa untuk menyebut orang yang bicaranya meracau tidak karuan, bahkan ketika tidak sakit (sedikit beda makna dengan mengigau)

Dalam bahasa-bahasa daerah: [1] Aceh [2] Karo [3] Sunda [4] Jawa ngoko [5] Madura [6] Bali [7] Bugis [8] Makassar [9] Inggris Gullah
Alkitab dalam kesemua bahasa ini dapat dibaca di situs Alkitab.mobi
Versi audio Alkitab bahasa Jawa untuk Yohanes 12 dan selengkapnya dapat diperoleh melalui situs Audio SABDA

Sumber gambar: joyfullifesundayschool.com

mujizat's picture

Tulisan yang enak dibaca

Salam,

Wah, tulisan panjenengan uenak tenan diwaca, standard Wikipedia.

Link rujukane komplit, plit, plitt.

Aku pengin ajar akeh-akeh saka panjenengan.

Salam.

__________________

 Tani Desa

bennylin's picture

Hanya

Hanya sekadar memanfaatkan fitur-fitur yang selama ini jarang dipakai - tautan ke situs luar.

Matur nuwun sampun maos lan ningali komentar.