Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

menghitung hari

dessrei's picture

Menghitung Hari!!

        Ini mengingatkan kepada kita tentang syair lagu yang sudah familiar ditelinga kita. Kalau ga salah lagunya seperti ini:
Menghitung hari detik demi detik dsb.. (sekedar mengingatkan aja). Tapi kali ini berbeda, bukan hanya sebuah syair tapi lebih kepada pengaguman kepada Allah sang pencipta langit dan bumi.
Ini merupakan doa Musa yang menyatakan sebuah pengakuan terhadap Allah yang berkuasa. Musa merasakan berbagai hal yang luar biasa dalam mengiring Tuhan khususnya dalam melewati setiap hari-harinya bersama Tuhan di padang gurun. Banyak hal yang Musa temukan dari pengalamannya memimpin bangsa Israel dan pengalamnya bersama Tuhan. Ada berbagai hal yang menakjubkan bahkan hal-hal yang spektakuler yang ditunjukkan Allah kepada Musa dan umat-Nya. Mazmur nomor 90 merupakan bagian doa Musa yang menunjukkan:

1. Bahwa segala sesuatu ada dalam genggaman Allah. Tak satupun bagian dalam alam semesta ini berada diluar jangkauan kuasanya.
2. Bahwa Allah meliputi seluruh wilayah ciptaan-Nya dengan kasih sayang dan perlindungan.

        Perjalanan yang panjang membuat Musa belajar dari hari ke hari untuk lebih mengenal dan mengasihi Tuhan. Tenyata itu tidak menjamin mempunyai satu pengenalan yang akrab dengan Tuhan. Bagaimana dengan kita? Kita tidak jauh dengan apa yang menjadi penggalaman Musa didalam hidup kita. Apakah hari-hari kita sudah kita pakai semaksimal mungkin untuk Tuhan ataukah kita hanya disibukkan dengan berbagai kesibukan-kesibukan kita sendiri? Melalui perenungan yang singkat ini hendaknya mengugah kita untuk lebih bijaksana lagi menggunakan waktu-waktu yang ada untuk melihat kemuliaan-Nya terjadi didalam kehidupan kita. Biarlah Tuhan yang bekerja didalam kehidupan kita dan dengan rendah hati kita memohon kepada Tuhan dan berkata "ajarlah kami menghitung hari-hari kami". Gusti mberkati.

__________________

apakah kebenaran itu?

antisehat's picture

katanya...

apa yang Anda buat setiap hari...

untuk merancang ulang diri Anda?

Jawabannya adalah:

menjadi "building blocks" untuk peningkatan

berikutnya yang ingin Anda capai...

___________________________ 

giVe tHank’s wiTh gReaTfull heArt

www.antisehat.com