Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

prakarya

Indonesia-saram's picture

Dari Seni Rupa sampai Linguistik: Membuat Prakarya

Waktu SD, ada mata pelajaran Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK). Yang dipelajari macam-macam. Mulai dari urusan menghormati orang tua, sampai urusan dapur. Namun, sering kali pelajaran ini mengajak siswa untuk membuat kerajinan tangan.

Saya ingat dulu pernah membuat kotak pensil dari tripleks. Tripleks waktu itu masih seharga sekitar dua ribuan. Kalau dapat yang bagus, kerja pun lebih menyenangkan.