Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
Jemaat atau pelayan Tuhan
Saya tidak tahu...tetapi saya punya keyakinan bahwa kita semua sama di mata Tuhan. Tidak ada perbedaan.
Kata-kata itu sempat saya ucapkan di dalam hati ketika salah seorang ketua kelompok sel saya dan seorang penilik di gereja saya menghimbau saya untuk melayani di Gereja dan menjadi seperti mereka. Saya adalah jemaat biasa. Bukan full timer di Gereja, ataupun pengurus di Gereja. Saya adalah jemaat biasa.Jujur saja ketika kata - kata himbauan kepada saya itu dilontarkan...ada alasan yang mereka ajukan. Yaitu berkaitan dengan keselamatan. Dari dalam hati saya kurang setuju. Karena siapa sih jemaat di mata Tuhan? siapa sih Ketua kelompok sel di mata Tuhan? siapa sih penilik di mata Tuhan? Saya punya keyakinan bahwa semua sama di mata Tuhan.
Tetapi kenapa seringkali jemaat biasa hanya dipandang sebelah mata? Tidak melayani...belum maximal di dalam melayani...kalau tidak melayani di dalam Gereja berarti keselamatan itu bisa hilang.
Betapa nistanya kalau begitu menjadi jemaat biasa.
Benarkah demikian?
Artikel ini saya tuliskan kepada pelayan -pelayan Tuhan yang merasa lebih superior atau hebat karena sudah melayani di Gereja.
LUKAS 10 : 38 - 42
10:38. Ketika Yesus dan murid-murid-Nya dalam perjalanan, tibalah Ia di sebuah kampung. Seorang perempuan yang bernama Marta menerima Dia di rumahnya.
10:39 Perempuan itu mempunyai seorang saudara yang bernama Maria. Maria ini duduk dekat kaki Tuhan dan terus mendengarkan perkataan-Nya,
10:40 sedang Marta sibuk sekali melayani. Ia mendekati Yesus dan berkata: "Tuhan, tidakkah Engkau peduli, bahwa saudaraku membiarkan aku melayani seorang diri? Suruhlah dia membantu aku."
10:41 Tetapi Tuhan menjawabnya: "Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara,
10:42 tetapi hanya satu saja yang perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya."
Marta adalah gambaran dari pelayan Tuhan yang sibuk melayani.
Maria adalah gambaran dari jemaat yang hanya duduk diam mendengarkan ketika Firman Tuhan disampaiakan.
Berapa banyak dari pelayan - pelayan Tuhan di Gereja yang ketika Firman Tuhan disampaikan sibuk sendiri dengan bidangnya masing-masing ( Berada di belakang )...Kemanakah para penerima tamu ketika Firman Tuhan disampaikan? Kemanakah para pemain musik ketika Firman Tuhan disampaikan? Kemanakah Worship Leader ketika Firman Tuhan disampaiakan? Kemanakah pembawa kantong kolekte ketika Firman Tuhan disampaikan?
Apa yang dilakukan pengatur sound, pengatur kamera ketika Firman Tuhan disampaiakan? Mereka akan mengatur keakuratan suara dan gambar yang diambil. Mereka akan melayani pendeta yang berkotbah sampai kotbah selesai.Tidak sedikit dari mereka yang berada di belakang ketika Firman Tuhan disampaikan.
Kemanakah jemaat ketika Firman Tuhan disampaiakan? Tidak lain yaitu duduk diam mendengarkan Firman Tuhan.
Ketika Firman Tuhan disampaikan, Yesus tidak pernah dan tidak akan menegur Marta yang sibuk melayani. Tetapi Yesus menegur Marta ketika dia mengagung-agungkan pekerjaannya (melayani)...dan mengharuskan Maria menjadi seperti dirinya. LUKAS 10 : 40 - 41
10:40 sedang Marta sibuk sekali melayani. Ia mendekati Yesus dan berkata: "Tuhan, tidakkah Engkau peduli, bahwa saudaraku membiarkan aku melayani seorang diri? Suruhlah dia membantu aku."
10:41 Tetapi Tuhan menjawabnya: "Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara,
Pelayan-pelayan Tuhan yang terkasih yang bekerja di Gereja...Tuhan tidak akan mencela dan menegur pelayananmu. Tetapi Tuhan akan mencela dan menegur pelayananmu ketika engkau mengagul - agulkan diri bahwa pelayananmu itu yang terhebat, dan mengharuskan orang lain menjadi seperti dirimu.
Tuhan mengatakan...Menjadi jemaat adalah pilihan. Seandainya saat ini saya hanya menjadi jemaat biasa, itu adalah pilihan saya. LUKAS 10 : 42
10:42 tetapi hanya satu saja yang perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya."
Andapun bebas menentukan pilihan. Menjadi pelayan Tuhan yang bekerja di Gereja atau jemaat? Posisi kita baik jemaat ataupun pelayan sama di mata Tuhan. 1 Samuel 30 : 24
30:24 Siapa yang mau mendengarkan kamu dalam perkara ini? Sebab, bagian orang yang tinggal di dekat barang-barang adalah sama seperti bagian orang yang pergi berperang; itu akan dibagi sama-sama."
GBU
GBU
- hiskia22's blog
- Login to post comments
- 4551 reads
:)
Ketika kamu berada di kuali gereja, kamu akan tahu bedanya =)
Lord, when I have a hammer like YOU, every problem becomes a nail. =)